Ocean Garden Stasiun, Malang. Harga Menu dan Lokasi Restoran

0
(0)

Daya Tarik Ocean Garden Malang

Ocean Garden Stasiun Malang adalah salah satu tempat makan seafood yang lengkap di kota Malang. Restoran ini memiliki suasana yang nyaman, lengkap dengan kolam ikan dan area bermain untuk anak-anak.

Restoran Ocean Garden Malang yang satu ini menawarkan banyak pilihan paket makanan dengan berbagai jenis makanan laut yang lezat. Namun tetap menyediakan opsi pesanan ala carte. Bagi yang suka menambahkan nasi, sambal dan lalapan pada makanan. Tersedia juga section tersebut secara gratis, sehingga dapat diambil secukupnya saja.

Namun, meskipun Ocean Garden menawarkan makanan laut yang enak, beberapa makanannya terkadang kurang panas ketika disajikan. Walaupun hal tersebut tidak mengurangi rasa makanan yang disajikan, terutama bumbunya yang sangat enak.

Restoran ini cukup layak untuk dikunjungi, terutama bagi pecinta seafood. Selain itu, Ocean Garden juga menawarkan pilihan tempat duduk yang beragam, mulai dari meja kursi hingga lesehan. Seluruh staf yang bekerja di sini juga cukup ramah dan sopan dalam melayani pelanggan.

Lokasi dan Jam buka

Ocean Garden Stasiun
Jl. Trunojoyo No.3, Kiduldalem, Kec. Klojen, Kota Malang, Jawa Timur 65119
Lihat Google Map

Ocean Garden Soekarno Hatta
Jl. Soekarno Hatta No.83B, Mojolangu, Kec. Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur 65100
Lihat Google Map

Ocean garden Joglo
Bakalankrajan, Kec. Sukun, Kota Malang, Jawa Timur 65148
Lihat Google Map

Jam buka:
Senin – Minggu: 10.00 – 22.00 WIB
Khusus untuk Ocean Garden Seokarno Hatta Tutup puku 21.30 dan
Ocean garden Joglo Tutup pukul 21.00 WIB

Sebenarnya Restoran yang satu ini bisa menjadi alternatif dari Baegopa Malang.

Harga dan Menu Ocean Garden Malang

Ocean Garden Malang menyediakan berbagai menu makanan dan minuman dengan harga yang cukup terjangkau. Menu ayam menjadi salah satu menu andalan yang dapat dinikmati di Ocean Garden Stasiun dengan harga yang bervariasi.

Untuk ayam goreng dengan harga Rp 13.000,- dan ayam bakar kecap seharga Rp 14.000,-, pengunjung sudah bisa menikmati hidangan ayam yang lezat. Namun, bagi pecinta ayam yang ingin menikmati hidangan dengan porsi yang lebih besar, Ocean Garden Malang juga menyediakan ayam goreng satu ekor dengan harga Rp 47.000,- dan ayam bakar kecap satu ekor seharga Rp 49.000,-.

Selain menu ayam, Ocean Garden Malang juga menyediakan hidangan bebek bakar dengan harga yang cukup terjangkau. Bebek bakar kecap di Ocean Garden Stasion dibanderol dengan harga Rp 21.000,- dan bebek bakar Pontianak seharga Rp 22.000,-. Sedangkan untuk bebek goreng satu ekor, pengunjung harus merogoh kocek sebesar Rp 70.000,-.

Tidak hanya menyediakan hidangan utama, Ocean Garden Stasiun juga menyediakan berbagai minuman yang menyegarkan. Harga teh tawar di Ocean Garden Malang cukup terjangkau, yaitu sebesar Rp 500,-. Sedangkan untuk teh manis dan es teh manis. Dengan harga yang cukup terjangkau, pengunjung dapat menikmati hidangan yang lezat dan minuman yang menyegarkan.

Daftar Harga Menu Ocean Garden

  1. Menu Ayam:
  • Ayam Goreng: Rp13.000
  • Ayam Bakar Kecap: Rp14.000
  • Ayam Lodho: Rp16.000
  • Ayam Bakar Pontianak: Rp18.000
  • Ayam Goreng (1 ekor): Rp47.000
  • Ayam Bakar Kecap (1 ekor): Rp49.000
  • Ayam Lodho (1 ekor): Rp52.000
  • Ayam Bakar Pontianak (1 ekor): Rp55.000
  • Kepala Ayam Goreng: Rp12.500
  1. Menu Bebek:
  • Bebek Goreng: Rp20.000
  • Bebek Bakar Kecap: Rp21.000
  • Bebek Bakar Pontianak: Rp22.000
  • Bebek Goreng (1 ekor): Rp70.000
  • Bebek Bakar Kecap (1 ekor): Rp72.000
  • Bebek Bakar Pontianak (1 ekor): Rp75.000
  1. Menu Minuman:
  • Teh Jahe: Rp4.500
  • Wedang Jahe Gula Jawa: Rp6.000
  • Kopi Hitam: Rp5.000
  • Jeruk Nipis Hot: Rp7.000
  • Susu Hot Coklat / Putih: Rp6.000
  • Kopi Capucino: Rp7.000
  • Es Susu Putih / Coklat: Rp7.000
  • Es Cincau Biji Selasih: Rp7.000
  • Wedang Jahe & Jeruk Manis: Rp7.500
  • Es Kelapa Muda: Rp9.000
  • Es Susu Cincau Hitam: Rp9.000

Terakhir

Secara keseluruhan, Ocean Garden Malang menyajikan suasana yang nyaman dengan menu-menu yang lezat. Restoran ini cocok untuk dikunjungi bersama keluarga atau teman-teman.

Menu-menu yang tersedia juga cukup beragam dengan harga yang cukup terjangkau, sehingga dapat dijangkau oleh berbagai kalangan. Selain itu, pelayanan yang diberikan oleh staff restoran sangat baik dan ramah. Bagi pecinta seafood, Ocean Garden Malang sangat direkomendasikan untuk dicoba

Berikan rate anda

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

Belum ada yang berikan rating, jadilah yang pertama

Leave a Comment